DONOR DARAH UNTUK KESEHATAN

donor-darah-2Donor darah merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat. Tidak hanya untuk penerima darah, pendonor darah juga akan mendapat keuntungan saat melakukan donor darah. Anda bisa mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan pemeriksaan analisis darah secara gratis, karena sebelum melakukan donor, anda pasti akan dicek untuk memastikan kesehatan anda.

Selain itu, setiap kali anda mendonorkan darah dapat menurunkan kadar iron (zat besi) dalam tubuh. Turunnya level iron dalam tubuh dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Kadar besi yang tinggi memiliki potensi untuk meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular karena zat besi mempercepat proses oksidasi kolesterol dalam tubuh, yang merusak arteri yang pada akhirnya mempermudah terjadinya aterosklerosis. Donor darah juga bisa menurunkan risiko kanker.

Bila seseorang mendonorkan darahnya, tubuhnya akan menggantikan volume darah dalam waktu 48 jam setelah donor, dan semua sel darah merah yang hilang akan benar-benar diganti dalam waktu empat sampai delapan minggu dengan sel-sel darah merah yang baru. Proses pembentukan sel-sel darah merah yang baru akan membantu tubuh tetap sehat dan bekerja lebih efisien dan produktif.

Untuk menjadi seorang pendonor ada beberapa syarat yang harus dipenuhi. Seorang pendonor harus berumur 17-60 tahun dan mempunyai berat badan minimum 45 kg. Saat akan melakukan donor darah, temperatur tubuh kurang lebih antara 36,6 – 37,5 derajat Celcius dan dengan tekanan darah baik yaitu systole sekitar 110 – 160 mmHg dan diastole = 70 – 100 mmHg. Pendonor juga harus mempunyai denyut nadi teratur yaitu sekitar 50 – 100 kali/ menit. Ada batasan juga untuk jangka waktu mendonor yaitu setahun maksimal 5 x donor dengan jarak penyumbangan 3 bulan. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo donor darah.