MENGUSUNG KONSEP INDUSTRIAL VINTAGE

Bagi yang menyukai nuansa vintage industrial di Kota Solo, anda dapat mengunjungi Euphoria Cafe yang berada di Jalan MH Thamrin Solo. Cafe ini terdiri dari 2 lantai dengan mengusung konsep industrial dan vintage. Pada lantai 1 nuansa industrial sangat kental dengan tampilan lantai, meja dan kursi yang terbuat dari kayu. Selain itu di area tengah terdapat ruang bagi para barista menampilkan kebolehannya dalam mengolah aneka kopi dari pengunjung. Dan juga terdapat sudut yang menjadi favorit pengunjung sebagai area untuk selfie atau berfoto yakni lukisan gaya Belanda yang berada di samping luar.

euphoriaKesan vintage semakin kuat di lantai 2 Euphoria Cafe dengan adanya elemen lampu pijar yang menambah aksen antik ruangan. Selain itu juga terdapat beranda sebagai tempat untuk menikmati suguhan sembari menikmati pemandangan kota Solo. Menampung kapasitas hingga 150 orang, Euphoria Cafe cocok digunakan untuk sekedar nongkrong, mengerjakan tugas, meeting, hingga mengadakan acara seperti ulang tahun dan arisan.

euphoria 2Untuk suguhan makanan, Euphoria Cafe menawarkan beragam menu western yang lengkap mulai dari cream of corn, fettucini carbonara, rice bowl hingga cheese sandwich. Sedangkan untuk beverages, cafe ini menyediakan ragam suguhan kopi, juice, squash, dan lainnya. Buka dari pukul 08.00 – 23.00 WIB, Euphoria Cafe juga menawarkan menu healthy breakfast seperti triple young dan breakfast energy. Jadi bagi yang bergegas menuju kampus atau tempat kerja namun tidak sempat sarapan di rumah, anda dapat mengunjungi Euphoria Cafe untuk merasakan sensasi healthy breakfast.

 

Jl. MH Thamrin No. 7 Banjarsari,
Manahan, Solo
Tel. + 62 271 7452559