KEJURNAS PACUAN KUDA PAKUALAM CUP VII 2019

AJANG BERGENGSI YANG MELESTARIKAN BUDAYA BERKUDA

Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Pakualam Cup VII 2019 kembali digelar. Pada tahun 2019, Kejuaraan nasional ini sudah memasuki tahun ketujuh. Acara ini diadakan di lapangan pacuan kuda Sultan Agung, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kejuaraan yang diadakan oleh Puro Pakualaman bekerja sama dengan Persatuan Berkuda Seluruh Indonesia (PORDASI) serta Dinas Pariwisata DIY juga bertepatan dengan rangkaian peringatan 207 tahun Hadeging Kadipaten Pakualaman. Selain itu Acara ini juga merupakan agenda resmi tahunan PORDASI yang menjadi induk organisasi olahraga berkuda di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Peserta pacuan kuda yang mengikuti kejuaraan nasional ini berasal dari berbagai daerah di Indonesia seperti Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, Madura, Kalimantan Selatan, DKI Jakarta, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, dan tentu tuan rumah Daerah Istimewa Yogyakarta. Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Pakualam Cup VII 2019 kali ini diikuti oleh sejumlah atlet nasional sebanyak 130 ekor kuda yang terbagi menjadi 23 kelas. Pembagian kelas mulai dari kelas umum atau standar, kelas terbuka, hingga kelas bergengsi Derby 2000 meter.

Kejuaraan nasional pacuan kuda ini memperebutkan hadiah utama piala bergilir Paku Alam Cup. Selain piala bergilir peserta juga memperebutkan sejumlah uang pembinaan dari PORDASI untuk masing-masing kelas kategori lomba. Acara yang cukup bergengsi ini selalu ditunggu oleh para Atlet berkuda di seluruh Indonesia. Kejuaraan Nasional Pacuan Kuda Pakualam Cup VII 2019 ini merupakan puncak acara dari peringatan 207 tahun Hadeging Kadipaten Pakualaman, sebelumnya telah terselenggara berbagai kegiatan kebudayaan seperti lomba panahan gaya mataraman, kirab budaya, dan berbagai acara lainnya

Diadakannya kejuaraan nasional pacuan kuda ini dengan tujuan melestarikan budaya berkuda di lingkup pakualaman juga sebagai daya tarik wisatawan yang datang ke kota Yogyakarta. Selain itu dengan adanya kejuaraan pacuan kuda ini diharapkan dapat memotivasi para atlet berkuda dan menciptakan prestasi baru dalam olahraga berkuda. Melalui lomba olahraga berkuda ini diharapkan pula dapat mempererat silaturahmi antara pemilik dan joki kuda dari berbagai daerah.