EXPOSURE MARKET DI PLAZA AMBARRUKMO YOGYAKARTA

EXPOSURE MARKET

Telah hadir sejak tahun 2015, Exposure Market kembali menyapa anak muda Yogyakarta di tahun 2017 ini dengan tema Ace of Spades. Digelar di Main Atrium dan Parkir Timur Plaza Ambarrukmo pada 17 hingga 19 Maret lalu, acara ini dipersembahkan oleh Ikatan Keluarga Mahasiswa Manajemen FEB UGM. Exposure merupakan acara thematic curated market terbesar di Yogyakarta yang mewadahi young entrepreneurs dan creative minds di seluruh Indonesia. Tahun ini Exposure Market menghadirkan lebih dari 57 tenant fashion, food, dan lifestyle dari Yogyakarta, Semarang,  Bandung, dan kota lainnya di Indonesia. Selain menyajikan beragam creative market, Exposure Market kali ini juga mengadakan kelas workshop yang terdiri dari tiga kelas antara lain Baking Class oleh Kebun Roti, Rubber Painting Class oleh Srou Studio, dan Gouache Class oleh Ayang Cempaka. Untuk melengkapi kemeriahan acara juga digelar penampilan musik dari Dried Cassava, Oscar Lolang, Bin Idris, ROBBRS, dan penampil lokal lainnya.