“DAEGU KOREAN GRILL” SAJIKAN MENU KHAS KOREA

DAEGU 3

Solo merupakan kota di Jawa Tengah dengan beragam kebudayaan yang menjadi satu dalam susunan tatanan masyarakatnya. Keberagaman ini juga mempengaruhi macam-macam kuliner yang terletak di Kota Solo. Daegu Korea Grill merupakan salah satu ragam kuliner yang berada di Kota Solo. Resto yang sudah berdiri sejak 8 Mei 2012 ini menghadirkan berbagai varian menu khas Negara Korea.

DAEGU

Salah satu menu andalan resto ini adalah dolshot bibimbap. Menu ini disajikan di dalam mangkuk batu yang sebelumnya sudah dipanaskan telebih dahulu sehingga mangkuk tersebut menjadi seperti hot plate. Makanan yang memiliki komposisi nasi, kecambah, wortel, bayam (sigeumchi), lobak, zucchini, jamur, dan telur ini di proses dengan cara yang cukup sederhana yaitu dengan menumis wortel, lobak, zucchini, dan jamur lalu kemudian dicampur dengan daging cincang. Sayuran yang telah ditumis tersebut, kemudian ditata di atas nasi dan diberi tambahan telur masih yang masih mentah kemudian diberi taburan wijen serta disajikan dengan saus pedas gochujang.

Menu andalan lain dari resto ini adalah sundubu-jjigae (sup tahu pedas) yang berisikan tofu, daging, dan bawang bombay sebagai komposisi utama dari makanan ini. Sundubujjigae dibuat dengan cara menumis daging dan bawang bombay, kemudian di siram dengan kuah dan di beri kocokan telur. Tofu dimasukkan ketika masakan telah mendidih dan sundubu siap disajikan dengan semangkuk nasi. Daegu Korean Grill memiliki menu baru yang tidak kalah menarik yakni Cotton Candy yang di sajikan dengan berbagai bentuk hewan yang lucu dan menarik. Resto yang beroperasi pukul 10:00 – 23:00 WIB ini juga dapat menampung tamu hingga 200 orang yang bisa digunakan untuk acara rapat, ulangtahun, dan arisan.

Jl. Dr. Rajiman nomor 402, Solo
Tel. +62 271 739393